PENGARUH MOTIVASI, DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA DOSEN DENGAN GAYA KEPEMIMPINAN SEBAGAI VARIABEL MODERATING (STUDI KASUS AKADEMI KESEJAHTERAAN SOSIAL AKS IBU KARTINI SEMARANG)

  • Diva Riza Fahlefi
Keywords: Motivasi, Disiplin Kerja, Gaya Kepemimpinan dan Kinerja

Abstract

Kinerja merupakan konsep yang sangat kompleks, baik definisi maupun pengukurannya dan sering menjadi tantangan bagi para peneliti perilaku organisasi dan sumber daya manusia, karena bersifat multidimensional. Penelitian ini menggunakan variabel Motivasi, Disiplin Kerja, Gaya Kepemimpinan, dan Kinerja Dosen.

Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh dosen tetap, dosen tidak tetap, dan dosen luar biasa AKS Ibu Kartini Semarang yang berjumlah 33 orang yang terletak di jalan Sultan Agung No. 77 Semarang. Sampel yang dipilih menggunakan metode sensus sehingga diperoleh sebanyak 33 responden. Dalam hasil penelitian yang dilakukan menunjukkan bahwa Motivasi, Disiplin Kerja sangat berpengaruh signifikan terhadap Kinerja Dosen. Variabel Motivasi berpengaruh signifikan terhadap Kinerja dosen di Akademi Kesejahteraan Sosial AKS Ibu Kartini Semarang. Disiplin Kerja berpengaruh signifikan terhadap Kinerja dosen di Akademi Kesejahteraan Sosial AKS Ibu Kartini Semarang dengan Gaya Kepemimpinan sebagai moderating. Nilai koefisien determinasi (Adjusted R Square) menunjukkan angka sebesar 0,923.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2016-06-09